Bunga flamboyan, bunga apakah itu…? atau mungkin kamu sering melihatnya namun tidak tau namanya. Bunga flamboyan adalah bunga musiman yang berjenis atau berkategori bunga dengan pohon yang besar. Pohon bunga ini dapat tumbuh hingga ketinggian 5m cukup tinggi bukan.
Pohon ini tumbuh melebar dan terlihat rindang layaknya kanopi atau payung. Umumnya tanaman ini tumbuh pada daerah tropis dan subtropis. Apabila tanaman ini tumbuh pada daerah yang memiliki dua musim maka akan gugur saat musim semi hingga musim panas.

Warna bunga flamboyan juga sangat beragam mulai dari oranye merah, flamboyan kuning dan merah namun pada kebanyakanya yang kita temui berwarna merah. Warna warna tersebut dapat menjadikan variasi di halaman rumah kita agar terlihat lebih natural dan indah.
Artikel ini Berisi
Karakteristik Pohon

Pohon ini memiliki karakteristik yang unuk seperti tumbuhan yang berasal dari afrika lainya. Dari daunnya sendiri terdapat bulu pada dibagian permukaannya. Sedangkan dari struktur pertulangan daun yang berbentuk menyirip, dengan panjang 30,5-50,8 cm dan lebar 11-25 cm.
Ukuran Bunga ini berdiameter antara 8 dan 15 cm dan memiliki empat kelopak yang berbentuk menyebar. Pohon ini memiliki bunga berwarna merah atau oranye-merah dengan panjang kelopak antara 4-7 cm serta satu mahkota tegak.
Pohon ini memiliki Polong ( biji ) berwarna coklat gelap ketika telah menua. Sedangkan dari stuktur kayu batang adalah datar dan berkayu dengan diameter hingga 70 cm atau lebih.
Manfaat Bunga Flamboyan

Setiap tanaman di muka bumi ini tentunya memiliki manfaat nya masing masing. Nah berikut adalah beberapa manfaat bunga ini yang mungkin berguna bagi kamu semua.
Penghias Halaman
Pohon ini tentunya dapat menambah nilai plus untuk penampilan halaman rumah kita. Karena bentuknya pohonnya yang besar dan warna bunga yang mencolok saat mekar hal tersebut pasti menjadi pusat perhatian setiap orang yang melihat halaman rumah kita.
Aksesoris Rumah
Salah satu bagian dari pohon ini juga bisa kita manfaatkan sebagai aksesoris rumah. Biji dari pohon flamboyan sendiri berukuran lumayan besar. Kamu dapat mnegeringkan biji bunga flamboyan kemuian berikan warna yang kamu inginkan. Nah setelah itu kamu dapat merangkanya kemudian pasang sebagai penghias gorden atau akseseris rumah dalam kreasi masing masing.
Cara Menanam Bunga Flamboyan

Nah jika kamu tertarik untuk menanam bunga yang satu ini di pekarangan rumah kamu maka jangan lupa perhatikan langkah langkah berikut. Dalam menanam pohon ini juga tidak tergolong mudah terutama dalam proses penyemainnya.
Banyak orang yng gagal dalam menanam bunga ini karena tidak melakukan proses penyemaian dengan benar. Karena tumbuhan ini bukan berasal dari indonesia jadi, ada cara cara tertentu untuk menanamnya, nah berikut adalah langkah langkanya.
Penyemaian
Dalam proses penyemaian ini bayak orang yang belum tau bahwa biji bunga ini perlu di rendam dengan air hangat selama 1x24jam. Perendaman ini tentunya bertujuan agar kluit biji yang melekat bisa menjadi lebih lunak. Jika kulit biji lunak secara otomatis proses berkecambah akan lebih mudah.
Dalam proses berkecambah bisanya akan mulai tumbuh pada hari ke 4 atau ke 6. Tanaman ini juga cocok di tanam pada iklim indonesia yang tidak bersalju. Dalam pemilihan tanah sendiri tidak terlalu spesifik karena tanah di indonesia sudah sangat mendukung.
Pemindahan
Karena bunga flamboyan memiliki karakter sebagai phon besar tntunya tidak bisa selamnya kita letakan pada sebuah pot saja. Dalam pemindahan bunga ini kalian pastikan agar tanaman tumbuh hingga 1 meter.
Dalam pemberian pupuknya sendiri samahalnya dengan pohon besar yang lainya, apabila sudah tumbuh besar ada pengurangan intensitas pemupukan. Nah apa bila tanaman sudah mulai tumbuh menjulang kalian dapat memotong ujungnya yang bertujuan agar phon ini tumbuh melebar dan rindang.